6 Penyebab Batuk Pada Malam Hari

 

Anda salah satu orang yang sering mengalami batuk pada malam hari? Biasanya kejadian pada beberapa orang tersebut bisa juga disebabkan adanya infeksi paru-paru atau bisa juga adanya infeksi pada tenggorokan. Berikut adalah beberapa tanda yang sering menyebabkan batuk pada malam hari yang harus diketahui.


1.Alergi
Penyebab yang pertama biasanya adanya alergi yang dapat menyebabkan sering mengalami batuk di malam hari. Dan bila anda salah satu orang yang menderita sinusitas sebaiknya untuk segera berkonsultasi kepada dokter untuk mencari penyebab atau mencari obat atau solusi yang tepat. 

2. Kurang nutrisi
Penyebab yang kedua bisa juga terjadi pada makanan yang dikonsumsi atau bisa juga kurangnya nutrisi yang mencukupi sesuai dengan kebutuhan masing-masing, sebab kurang nutrisi itu adalah satu penyebab mengalami batuk dimalam hari. Bahkan para ahli sendiri juga mengungkapkan bahwa kekurangan zat besi itu dapat menyebabkan batuk pada malam hari.

3. Penyakit Asma
Penyebab batuk dimalam hari yang ketiga adalah penyakit asma. Bahkan banyak orang yang mempunyai atau menderita penyakit asma, sering merasa tersiksa karena sering mengalami batuk pada tengah malam hari. 

4. Udara di kamar tidur
Jika udara di kamar tidur Anda kering, hidung dan paru-paru Anda mungkin mengalami iritasi dan kondisi itu dapat menyebabkan batuk di malam hari.
Keadaan kamar ataupun kondisi udara dikamar tidur itu juga bisa mempengaruhi atau salah satu sebab sering batuk pada malam hari. Bahkan jika udara kamar tidur kering tidak ada udara yang masuk maka bisa juga hidung dan paru-paru akan mengalami iritasi, sebab kondisi tersebut bisa menyebabkan batuk di malam hari.

5. Asam lambung
Salah satu penyebab yang mungkin sebagian orang tidak pernah menyadari. Sebab memiliki penyakit asam lambung itu merupakan orang sering mengalami batuk di malam hari. Tetapi orang terkadang tidak pernah menyadarinya bahwa asam lambung adalah salah satu penyebabnya. Makanya sangat disarankan disaat makan malam untuk memilih makanan yang ringan. Bila anda tidak ingin mempunyai beberapa masalah yang berkaitan dengan penyakit asam lambung.

6. Obat
Dan penyebab yang terakhir jika sering mengalami batuk pada malam hari adalah obat tertentu tanpa adanya resep dari dokter yang bisa menimbulkan alergi ataupun semacam gangguan lainya yang disebabkan oleh obat tersebut. Dan jika anda mengalami hal ini segera saja konsultasi pada dokter kepercayaan anda untuk memberikan solusi yang dapat mengatasi masalah tersebut. Dan janganlah menunggu sampai penyakitnya sudah parah baru dibawa ke dokter.

Itulah beberapa penyebab yang menyebabkan batuk pada malam hari dan semoga bermanfaat.
6 Penyebab Batuk Pada Malam Hari 4.5 5 Unknown sering mengalami batu pada malam hari? Biasanya kejadian pada beberapa orang tersebut bisa juga disebabkan adanya infeksi paru-paru atau bisa juga adanya infeksi pada tenggorokan. Anda salah satu orang yang sering mengalami batuk pada malam hari? Biasanya kejadian pada beberapa orang tersebut bisa juga disebabkan adan...


No comments:

Post a Comment